Peran Teknologi Komputer di dalam Dunia Kerja

Computer Technology

Di zaman serba teknologi seperti ini, setiap bidang organisasi, instansi, maupun kelembagaan sudah mulai menata sistem pekerjaannya dengan menggunakan komputer. Dunia kerja adalah yang mungkin mendapatkan manfaat paling besar dari teknologi komputer. Apalagi saat ini sudah berkembang yang namanya mobile technology, seperti PDA (Personal Digital Assistant), laptop, handphone, dan sebagainya yang memungkinkan informasi dapat diakses oleh orang yang sedang dalam perjalanan.

Perusahaan-perusahaan besar, termasuk di Indonesia mulai dari kantor pemerintahan sampai industri dan swasta saat ini pada umumnya telah memanfaatkan teknologi komputer untuk membantu pekerjaan mereka. Bahkan sebagian telah sangat bergantung dengan keberadaan komputer di kantor mereka.

Aplikasi teknologi informasi untuk tiap jenis dunia kerja tentu berbeda-beda. Misalnya untuk kantor pemerintah atau kantor perusahaan swasta membutuhkan office application untuk menjalankan fungsi kantor mereka. Tetapi pabrik dalam industri membutuhkan perangkat yang berbeda tentunya karena tidak hanya aplikasi kantor yang dibutuhkan, tetapi juga yang berhubungan dengan pabrik.

Beberapa pekerjaan tertentu seperti misal contoh di atas sudah banyak menggunakan komputer sebagai alat penunjang dan pendukung pekerjaan agar lebih efisien dan tentunya pada sistem komputer dapat diatur agar menghasilkan informasi yang berkualitas. Setiap bagian di dalam perusahaan, instansi maupun pemerintahan pasti menggunakan komputer, apalagi dengan bagian yang memiliki input dan output transaksi yang cukup tinggi, di bagian tersebut haruslah menggunakan komputer karena apabila tidak menggunakannya dipastikan ketika data transaksi cukup tinggi akan timbul masalah-masalah yang dapat merusak teknis pekerjaan apabila pekerjaannya dicatat manual, contohnya di bagian kasir.

 

Agar dapat mendukung pekerjaan menjadi lebih efektif dan efisien, maka beberapa perusahaan banyak menggunakan penerapan aplikasi sistem informasi manajemen, seperti beberapa contoh sebagai berikut:

1. Enterprise Resource Planning (ERP)

2. Decision Support System (DSS)

3. Informatic Management System (IMS)

4. Executive Information Systems

5. Transaction Processing System (TPS)

6. Information Reporting Systems (IRS)

7. Supply Chain Management (SCM)

8. Knowledge Work System (KWS)

9. Office Automation System (OAS)

10. Expert System (ES) dan Artificial Intelligent (AI)

11. Computer Supported Collaborative Work (CSCW)

12. Group Decision Support System (GDSS)


Berdasarkan rangkuman di atas, maka dapat disimpulkan bahwasanya penerapan basis komputer di setiap organisasi, instansi dan pemerintahan di bidangnya sangat membantu dalam mempercepat, menyelesaikan, serta dapat menghasilkan data yang diolah menjadi data yang berkualitas bagi pihak-pihak yang membutuhkan, baik pihak dalam (intern) maupun pihak luar (ekstern). Bahkan dalam pemilihan karyawan tertentu, diperlukan kualifikasi untuk mampu menggunakan komputer dasar, terlebih lagi jika tingkat pekerjaannya rumit maka sangat diharuskan mampu mengakses komputer lebih dalam lagi dan terbuka akan teknologi.


Postingan ini dibuat untuk memenuhi tugas mata kuliah Komputer dan Masyarakat Universitas Budi Luhur TA 2020/2021.

Dibuat oleh : 

1. Monica Ayu Pramesti (1712510203)

2. Rezah Maulana (1712510542)


Terima kasih.

Comments

Popular Posts